Identifikasi dan Penentuan Struktur Kimia Alkoloid Daun Vernonia Amygdalina Delile Serta Pengaruhnya Terhadap Enzim Glukosidase Pada Penderita Diabetes

Jumlah penderita diabetes melitus tiap tahun meningkat. Data WHO menunjukan bahwa Indonesia menempati peringkat keempat tertinggi di dunia....

Self-cleaning Material dari Limbah Borosilicate Glass

SOCIALIZE IT ⇨
Dalam kemajuan industri serta ekonomi yang pesat ini, kebutuhan akan gedung-gedung tinggi makin meningkat. Munculnya gedung-gedung tinggi tersebut demi memenuhi kebutuhan terhadap pusat perkantoran, pusat emerintahan, dan tempat olahraga serta tempat tinggal akan menimbulkan masalah baru. Masalah yang paling utama muncul adalah biaya perawatan dan pembersihan gedung pasti meningkat seiring adanya arus urbanisasi yang kuat. Idealnya gedung-gedung yang tinggi dibersihkan dibersihkan dalam kurun waktu 3-5 tahun. Padahal untuk sekali proyek pembersihan gedung mampu menghaabiskan dana sekitar Rp 160.000.000. Harga yang fantatis inilah yang kerap diabaikan dan ditinggalkan oleh owner dan developer gedung. Jika gedung tidak dirawat dan dibersihkan secara rutin bisa menimbulkan keretakan dan cacat pada gedung. 

Pembersihan Gedung Bertingkat
Pembersihan Gedung Secara Manual (Gb. inhabitat.com)
Dinegara-negara maju seperti Jepang dan Jerman solusi dari masalah ini telah ditemukan dengan pelapisan superhidrobik menggunakan TiO2, ZnO dan MnO2. Inti dari mekanisme pelapisan superhidrobik ini adalah melapiskannya pada gedung sehingga pada saat ada partikel debu yang tertempel akan segera dibersihkan oleh air yang jatuh akibat hujan atau sumber air lainnya. Hal ini bisa terjadi karena adanya lapisan superhidrofobik TiO2/ZnO/MnO2 pada gedung tersebut. Namun untuk menciptakan zat itu diperlukan dana yang tidak sedikit serta keterbatasan logam-logam tersebut dialam. Kaca borosilikat atau yang dikelan sebagai pyrex telah sering digunakan dalam berbagai peralatan laboratorium. Apabila peralatan tersebut pecah, maka hanya akan menjadi limbah yang hanya akan menunggu waktu untuk didaur ulang kembali. 

Gelas pyrek Pecah
Gelas Pyrek yang Pecah (Gb.glogster.com)
Padahal kaca borsilikat ini melalui metode yang sistimatis mampu dibuat untuk menciptakan suatu lapisan superhidrofobik pada material yang ada.hipotesis penulis yaitu konsep  lapisan superhidrofobik yang telah ada mampu diciptakan dari limbah kaca borosilikat. Sehingga bisa digunakan untuk membuat sebuah self-cleaning material yang murah dan efektif untuk gedung-gedung tinggi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Eksperimen dilakukan untuk membuat produk self-cleaning material dan menguji efektivitas produk self-cleaning material

Kata Kunci : Gedung-gedung tinggi, Superhidrofobik, Self-Cleaning material, Brosilicate Glass
Tuah Kuadratzat dan Sekarini Wening Ayu
SMAN 3 Semarang 

0 comments:

Post a Comment